Tree

Pages

Rabu, 15 Mei 2013

Fungsi Hutan Hujan Tropis




       Hutan hujan tropis memiliki banyak pohon yang besar-besar dan tinggi-tinggi serta berdaun lebar.  Di dalamnya juga terdapat berbagai macam bentuk hidup (lifeform), seperti herba, perdu, liana, dan pohon.  Selain itu, terdapat pula tumbuhan yang menempel pada tumbuhan lain (epiffit) baik yang bersifat mutualisme, parasitisme, dan komensalisme.  Seluruh tumbuhan yang terdapat di dalam hutan hujan tropis berperan dalam menjaga kelembaban udara baik dalam skala mikro maupun makro.  Hal tersebut menyebabkan suhu disekitar hutan menjadi rendah. Selain itu, hutan hujan tropis memiliki berbagai macam fungsi, diantaranya:
 
1.  Perlindungan
            Vegetasi tropis melindungi tanah dan energi yang merusak melalui presipitasi maupun angin.  Selain itu presipitasi dan angin dapat menyebabkan terjadinya erosi tanah.  Vegetasi tropis, termasuk hutan tropis dapat melindungi dan menjaga kondisi yang diperlukan bagi kehidupan banyak spesies tumbuhan dan hewan, terutama spesies endemik didaerah ini. Penutupan lahan oleh vegetasi rapat akan semakin memaksimumkan fungsi dan peran vegetasi bagi kehidupan organisme dalam lingkungan disekelilingnya.
            Sebagai fungsi perlindungan, hutan tropis secara umum mempunyai peranan yang penting antara lain:
a.  melindungi tanaman pertanian dari kekeringan, angin kencang dan radiasi berlebihan.
b.  melindungi tata guna lahan dan tata air.
c.  melindungi gangguan alamiah atau buatan, sperti suara bising, bau asap dan pencemaran lainnya.
d.  melindungi organisme sebagai habitat tempat hidup berbagai hewan.

2.  Pengaturan
            Kehadiran vegetasi secara alamiah akan mengatur siklus materi, seperti siklus hara dan siklus biogeokimia lainnya. siklus tersebut terjadi melalui proses penyerapan, penyimpanan, pengubahan, dan pelepasan kembali kedalam sistem tanaman.  Selain itu vegetasi mampu menyerap beberapa polutab udara dan meredam kebisingan.  Vegetasi juga menyerap, menyimpan dan melepaskan air sebagai salah satu unsur utama kehidupan kedalam sistem lengkungan.  Kehadiran vegetasi dapat juga mendinginkan suhu panas pada areal terbuka atau langsung mendapatkan sinar matahari.  Hal ini terjadi karena adanya proses penyerapan dan pengubahan energi radiasi panas tersebut.  Peran vegetasitersebut antara lain:
a   memperbaiki atmosfer pemukiman dan daerah rekreasi.
b   menurunkan suhu di daerah pemukiman .
c   memperbaiki nilai estetis dan bentang alam.

            Apabila hutan hujan tropis mengalami kerusakan maka fungsi tersebut dapat hilang.  Bahkan jika kerusakan terjadi secara total di banyak wilayah di seluruh dunia, maka dapat menyebabkan pemanasan global.



Fungsi lain dari hutan hujan tropis adalah :
  1. Menanggulani erosi banjir karena hutan hujan tropis memiliki banyak pohon
  2. Sumber makanan
  3. Sebagai rumah bagi flora dan fauna
  4. Menstabilkan iklim dunia dengan cara menyerap kabrbon dioksida dari atmosfer

2 komentar:

Unknown mengatakan...

ya,,hutan adalah paru2 dunia,maka kita harus melestarikannya,,

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

Posting Komentar

 
Copyright (c) 2010 Little Things. Design by WPThemes Expert
Themes By Buy My Themes And Cheap Conveyancing.